Kementerian BUMN Dorong Desentralisasi Komunikasi Lewat Workshop AI
Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus mempercepat transformasi komunikasi dengan menggelar Workshop Komunikasi dan Optimasi AI untuk Komunikasi Media Sosial di Bali, pada 13 Mei 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi besar kementerian dalam memperkuat desentralisasi komunikasi dan menjadikan seluruh pegawai BUMN sebagai duta merek (brand ambassador) perusahaan.
Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Fasilitasi Dukungan Strategis Kementerian BUMN, Rachman Ferry, menegaskan pentingnya perubahan pola komunikasi di tubuh BUMN. “Komunikasi itu pentingnya bukan main. Perubahan pola komunikasi ini bertujuan agar semua BUMN, hingga cabang-cabangnya, aktif dalam komunikasi. BUMN punya potensi besar untuk komunikasi,” ujarnya dalam sambutan.
Ia menekankan bahwa komunikasi yang efektif memerlukan pendekatan desentralisasi agar pesan yang disampaikan tidak hanya berasal dari pusat, tetapi juga menjangkau seluruh lini organisasi secara merata. Kementerian BUMN memandang bahwa karyawan bukan sekadar penonton atau tugas divisi Humas, melainkan motor utama dalam membentuk kepercayaan publik terhadap perusahaan.
Baca Juga: Taspen Tegaskan Komitmen Inklusivitas Lewat Program untuk Anak
Corporate Secretary PT TASPEN, Henra, menyambut baik inisiatif tersebut. “TASPEN sangat mendukung inisiatif Kementerian BUMN dalam memperkuat komunikasi berbasis teknologi dan pendekatan partisipatif. Kami mengirimkan perwakilan karyawan untuk mengikuti workshop ini sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam membangun kapabilitas komunikasi digital yang adaptif, khususnya dalam pemanfaatan AI untuk memperkuat narasi positif perusahaan di ranah publik. Kami percaya bahwa setiap pegawai dapat menjadi agen komunikasi yang strategis,” jelas Henra.
Workshop ini diikuti oleh perwakilan tim komunikasi dan pengelola media sosial dari berbagai perusahaan BUMN. Para peserta mendapat materi terkait pentingnya peran karyawan dalam menyampaikan sisi baik perusahaan, strategi storytelling yang kuat, hingga teknik pembuatan konten yang efektif dengan dukungan teknologi kecerdasan buatan (AI).
Baca Juga: Taspen Tegaskan Komitmen Transformasi dan Pelayanan Digital
Melalui workshop ini, Kementerian BUMN mendorong terciptanya narasi komunikasi yang kuat dan terintegrasi di tengah era homeless media, di mana setiap individu dapat menjadi sumber informasi sekaligus pencipta opini publik. Kementerian ingin agar seluruh insan BUMN memahami bahwa komunikasi adalah tanggung jawab semua pihak dalam perusahaan, bukan hanya divisi komunikasi.
Kementerian BUMN berharap sinergi antara teknologi dan partisipasi aktif seluruh karyawan dapat menciptakan citra positif yang berkelanjutan. Langkah ini sekaligus memperkuat posisi BUMN sebagai agen pembangunan nasional yang adaptif, komunikatif, dan dekat dengan publik.
(责任编辑:休闲)
- Bahasa Enggano Terancam Punah, Peneliti Ilmu Budaya UGM Sarankan Bangun Museum Bahasa
- 金泽美术工艺大学好吗?
- Berkas Perkara P21, Bos KSP Indosurya Segera Disidang
- 北京艺术留学中介哪家好?
- Anies Tegaskan Tak Ada Alasan Lagi Warga Bandel Tak Pakai Masker
- WAMENKOMDIGI Laporkan 1.705 Titik di Papua Terakses Jaringan Digital
- Go to RISD
- Pelaku Penembakan Kantor MUI Pusat Tewas Kena Serangan Jantung
- 数字媒体专业留学院校推荐
- 美国加州大学洛杉矶分校怎么样?
- Sandiaga Uno Lirik PKS, Ahmad Syaikhu: Peluang Masih Terbuka
- Masya Allah! DKI Gelontorkan Rp185 M Buat 8.800 Lubang Makam Covid
- 2025qs世界大学建筑学排名
- 国外哪几所大学工业设计好?
- 2025美国城市规划专业大学排名榜单!
- Bagi Dividen 52% dari Laba, Emiten Tambang Bauksit CITA Kucurkan Rp1,29 Triliun ke Investor
- Awali Acara, Relawan Anies Bacakan Ikrar
- Cak Imin Sambangi SBY di Cikeas, Agenda Pertemuan Dibocorkan Demokrat
- Tak Tergantikan! Sri Mulyani Kembali Perintahkan Rionald Silaban Kelola Aset Negara Rp13 triliun
- 10 Kota Terkaya di Dunia, Penduduknya Banyak Miliarder